Cara Stalking Profik TikTok agar Tidak Ketahuan, Simak Caranya!

By. Aditya Reyhan Y W - 26 Oct 2023

Bagikan:

 img

webplus.id - Ada yang sering stalking akun TikTok doi? atau teman kalian? kalo kalian sering stalking kalian bisa ketahuan, lho!

Media sosial TikTok masih menjadi salah satu platform primadona yang memiliki banyak pengguna. Sosial media ini juga banyak manfaatnya seperti tempat hiburan dikala waktu kosong, tempat curhat, tempatnya informasi-informasi penting seperti pendaftaran dan syarat terkait CPNS, kuliah, juga menjadi tempat untuk meningkatkan skill seperti photographer, editing-editing, karya tulis, karya seni, skill microsoft seperti excel, word, powerpoint, dan masih banyak lainnya. Selain itu TikTok sekarang juga menjadi tempat untuk mempromosikan jualannya melalui konten-konten video yang dibuat.

Baca juga: 4 Tips agar WhatsApp Aman dari Pembajakan

Tercatat, jumlah unduhan hingga kini terpantau lebih dari 100 juta pengguna TikTok. Nah, ada satu fitur dalam aplikasi TikTok ternyata bisa memberi tahu siapa yang mengunjungi profil TikTok kita atau kita yang mengunjungi profil teman, keluarga, atau orang lain. Sehingga bisa melihat stalker yang stalking akun TikTok pengguna.

Melalui fitur "riwayat kunjungan profil", sobat bisa mengetahui akun siapa atau username pengguna TikTok lain yang pernah mengunjungi profil kamu.

Sehingga tanpa butuh aplikasi tambahan atau pihak ketiga, kita bisa mendapatkan daftar atau list akun siapa saja yang pernah meng-klik profil milik kita.

Hal ini juga berlaku sebaliknya, apabila kamu stalking akun TikTok pengguna lain, maka username milikmu akan terlihat di fitur "riwayat kunjungan profil" mereka.

Fitur tersebut juga dikenal dengan nama fitur "tayangan profil" TikTok. Sebagai pengguna, sobat punya pilihan untuk mengaktifkan fitur ini atau menon-aktifkan "riwayat kunjungan profil".

Baca juga: Fitur Transcription Youtube: Mudahkan Hasil Transkrip Secara Otomatis

Ketika fitur ini dinyalakan, kamu memiliki akses untuk melihat siapa saja yang mengunjungi profil mu dalam 30 hari terakhir. Namun apabila akun pengguna TikTok yang kamu kunjungi juga mengaktif kan fitur ini, makan username milik mu juga akan terlihat dalam "riwayat kunjungan profil" mereka dalam 30 hari terakhir.

Berikut cara mengaktifkan fitur "riwayat kunjungan profil" di aplikasi TikTok:

1. Update aplikasi TikTok versi terbaru. Update aplikasi dapat dilakukan di Google Play Store.

2. Masuk ke menu Profil, kemudian pilih baris tiga di pojok kanan atas halaman.

3. Klik Privasi berupa ikon gembok.

4. Scroll menu ke bagian bawah dan temukan sub menu Tayangan Profil, kemudian klik.

5. Geser tombol ke kanan pada "riwayat kunjungan profil" hingga berwarna hijau. Tanda hijau pada fitur tersebut berarti telah aktif.

6. Selanjutnya, kamu akan mendapat notifikasi di kotak masuk TikTok berisi pemberitahuan bahwa tayangan profil "riwayat kunjungan profil" sudah tersedia.

Setelah aktif, kamu bisa melihat akun-akun siapa saja yang pernah masuk atau mengunjungi profil TikTok milikmu dalam waktu 30 hari terakhir.

Kamu juga bisa nonaktifkan atau matikan fitur tersebut kapanpun dibutuhkan. Cara mematikkannya sama seperti tutorial diatas. Cukup geser tombol ke kiri untuk nonaktifkan.

Apabila profil mu atau profil teman kamu menonaktifkan fitur "riwayat kunjungan profil", maka username kalian tidak akan terlihat di akun TikTok masing-masing.

Itulah cara aman stalking profil TikTok agar tidak ketahuan, semoga bermanfaat!

Baca juga: 9 Ide Bisnis Freelance yang Bisa Kamu Coba




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp