Ketahui 7 Fakta Menarik Tentang Ikan Teri

By. Aditya Reyhan Y W - 07 Nov 2023

Bagikan:

 img

webplus.id - Ikan teri adalah ikan-ikan kecil yang berwarna perak kehijauan yang termasuk dalam famili Engraulidae. Ikan ini memiliki tubuh yang kecil dan ramping, mereka seringkali ditemukan di laut terbuka dalam gerombolan yang besar. Ukuran rata-rata ikan teri dewasa hanya sekitar 12 hingga 15 cm, sedangkan berat ikan ini hanya sekitar beberapa beberapa gram saja.  


Ikan teri merupakan ikan yang umum kita temukan dipasaran dan merupakan ikan yang umum dikonsumsi oleh setiap kalangan masyarakat. Biasanya ikan ini dijual dalam bentuk yang sudah dikeringkan. Yuk mengenal lebih jauh lagi tentang ikan teri, berikut 7 fakta menarik tentang ikan teri,

Baca juga: Berikut 8 Tips untuk Membersihkan Ikan Segar


1.    Ada sekitar 144 spesies ikan teri yang tersebar di Samudera Atlantik, Samudera Hindia dan Samudera Pasifik.
2.   Ikan teri sangat mudah ditangkap ketika malam hari dan sedang terjadi bulan purnama, hal ini dikarenakan tubuh mereka akan berkilau didalam air sebab terkena pantulan cahaya bulan.
3.   Ikan teri biasanya akan diolah dalam bentuk kalengan dan diasinkan langsung setelah mereka ditangkap dari laut. Ikan teri juga umumnya akan dikeringkan untuk tujuan pengawetan dan konsumsi.
4.    Ikan ini merupakan jenis ikan yang bisa mengakumulasi asam dalam tubuhnya, sehingga membuat ikan ini beracun bagi manusia bila tidak segera diolah.
5.    Umpan paling ampuh untuk memancing ikan teri adalah umpan yang terbuat dari campuran daging kepiting.
6.    Ikan teri yang masih segar ditandai dengan warna matanya yang hitam.
7.    Musim menangkap ikan teri biasanya dimulai dari bulan Maret dan berakhir di bulan September.

Baca juga: Jenis Ikan Laut dengan Kandungan Protein Tinggi, Harus Kamu Coba!


Ikan teri ini adalah ikan yang makan dengan cara menyaring partikel – partikel organik yang ada dikolom perairan. Jadi mereka akan membuka mulut secara terus menerus saat mereka berenang. Air yang masuk kedalam mulut ikan ini kemudian akan disaring dan dikeluarkan melalui insangnya. Ikan teri memakan fitoplankton, zooplankton, dan telur atau larva planktonik dari ikan lain. Meskipun ukurannya kecil, bukan berarti ikan teri tidak penting bagi ekosistem laut. Faktanya, ikan ini memegang peran penting dalam rantai makanan karena ikan teri merupakan sumber makanan bagi para ikan predator laut yang lebih besar. Ikan ini juga merupakan makanan bagi hewan mamalia laut dan juga burung laut.

Baca juga: 10 Fakta Menarik Tentang Lobster, Simak Yuk!




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp