Inilah Skill yang Diperlukan untuk Menjadi Penulis

By. Aditya Reyhan Y W - 20 Nov 2023

Bagikan:

 img

webplus.id - Kedengarannya menjadi penulis itu mudah, hanya merangkai-rangkai kata hingga membentuk rentetan kalimat panjang yang nantinya akan dibaca oleh orang lain.

Nyatanya, menulis atau menjadi seorang penulis tidak semudah yang dibayangkan terlebih jika ingin menjadi seorang penulis beneran atau penulis yang baik, memiliki banyak karya dan dikagumi orang.

Sekalipun menjadi penulis handal itu tidaklah mudah tapi bukan mereka yang sekarang mungkin masih ber-title penulis abal-abal tidak bisa menjadi penulis handal kelak.

Semua orang bisa saja menjadi penulis handal asal mereka tahu apa saja hal yang harus diperhatikan dalam menulis dan kemampuan apa saja yang harus dimiliki dan dikembangkan oleh seorang penulis.

Berikut ini skill yang diperlukan untuk menjadi seorang penulis!

Baca juga: Ketahui Perbedaan Antara Copywriter dengan Content Writer

1. Tata Bahasa yang Baik dan Benar

Tak hanya sekedar menulis biasa, untuk menjadi penulis profesional Anda harus mengetahui penggunaan tata bahasa yang benar.

Mulai dari pemakaian tanda baca seperti titik dan koma, penggunaan huruf kapital, penulisan judul, diksi, hingga pemenggalan kata.

Hal ini sangat penting untuk dikuasai seorang penulis untuk membuat tulisannya menjadi lebih rapi dan mudah untuk dipahami oleh para pembaca.

2. Komunikasi

Meskipun menulis bentuknya dalam tulisan, kemampuan berkomunikasi yang baik haruslah dimiliki oleh seorang penulis.

Komunikasi dalam hal ini berkaitan dengan bagaimana seorang penulis mampu menyampaikan gagasan ide tulisannya ke pembaca.

Kemampuan berkomunikasi harus dimiliki penulis, agar pesan dalam tulisannya dapat tersampaikan dengan efektif dan mudah diterima oleh pembaca.

Untuk mengkomunikasikan tulisan agar mudah diterima dan dipahami, seorang penulis harus menargetkan pembaca dari tulisannya.

3. Berpikir Kreatif

Untuk menghasilkan tulisan yang menarik, seorang penulis harus mampu berpikir secara kreatif.

Penulis perlu berpikir kreatif untuk mencari kata yang akan digunakan agar tulisan lebih bervariasi, tidak monoton, dan tidak membosankan.

Selain untuk merangkai kata, berpikir kreatif juga diperlukan untuk mencari dan menghasilkan ide tulisan yang ingin dibuat.

Baca juga: Skill yang harus Dimiliki Seorang Pelukis

4. Riset

Skill utama lain yang harus dimiliki oleh penulis adalah kemampuan untuk melakukan riset. Hal ini dikarenakan untuk menghasilkan tulisan yang informatif, dibutuhkan riset mendalam.

Penulis yang baik harus bisa melakukan riset menggunakan berbagai macam sumber yang kredibel, terutama jika tingkat kesulitan topik cukup tinggi.

5. Mengedit

Tak hanya menulis dan merangkai kata saja, salah satu skill yang harus dimiliki penulis adalah mengedit.

Anda harus mengerti penggunaan tata bahasa yang benar, bahkan sampai penempatan tanda baca seperti koma dan titik.

Namun, mengedit yang dimaksud di poin ini tidak terbatas pada tata bahasa saja.

Anda juga harus memiliki kemampuan untuk mengedit sebuah tulisan agar dapat dibaca dengan mudah, sekaligus memikirkan pembaca yang ditargetkan.

Sekian artikel tentang skill yang harus dimiliki seorang penulis. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Beberapa Skill yang Dibutuhkan oleh Pustakawan




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp