Maksimalkan Instagram Bisnismu, Ini Caranya!

By. Hanief - 03 Jan 2024

Bagikan:

 img

webplus.id - Kamu bolak balik melihat followers Instagrammu tapi nggak nambah-nambah. Ada cara untuk bisa menambah Instagram followers secara gratis dari situs auto followers gratis dari Panel Pedia nih. Free Panel Pedia merupakan website auto followers, auto likes, auto komentar dan auto views Instagram gratis terbesar di Indonesia dengan pengguna aktif setiap detiknya.

 

Seperti diketahui bahwa jumlah followers adalah salah satu cara untuk mengukur tingkat popularitas seseorang di Instagram. Dan untuk memiliki followers yang banyak bukan merupakan hal yang mudah. Kamu harus membuat konten Instagram dengan lebih kreatif dan unik agar followers Instagrammu bertambah. Instagram pun saat ini banyak dipergunakan sebagai sebuah platform untuk melakukan jual beli produk yang sangat menguntungkan karena pembelinya berasal dari berbagai daerah di seluruh Indonesia.

 

Agar bisa mendapatkan pundi uang dari Instagram, tentunya membutuhkan pengetahuan sehingga bisnis yang kamu jalankan berjalan lancar meskipun hanya melalui sosial media.

Beberapa tips tentang marketing di Instagram yang bisa kamu lakukan adalah sebagai berikut seperti dilansir dari Guebanget.com :

 

Baca juga : 10 Faktor yang Mempengaruhi Bisnis Kuliner Street Food Tidak Pernah Sepi

 

1. Gunakan Instagram bussiness

Untuk memulai bisnis di Instagram maka sebaiknya kamu menggunakan akun Instagram bisnis yang menyediakan beberapa fitur yang tidak ditemukan pada akun Instagram biasa. Apabila saat ini kamu masih menggunakan akun Instagram biasa maka beralihlah ke akun Instagram bisnis agar bisa menjalankan bisnismu.

 

2. Tingkatkan jumlah followers

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah meningkatkan jumlah followers Instagrammu. karena dengan banyaknya jumlah follower yang dimiliki maka akan berpoengaruh terhadap bisnis yang kamu jalankan. Bila followers kamu sedikit atau bahkan tidak ada sama sekali maka akan kesulitan untuk membuat orang lain melihat serta tertarik dengan produk yang kamu jual.

 

3. Berikan kesan terbaik

Kesan pertama adalah salah satu hal yang paling penting baik dalam kehidupan nyata maupun di dunia maya. Demikian juga dengan media Instagram, kamu harus bisa memberikan kesan terbaik di hadapan calon konsumen. Salah satunya adalah dengan memberikan profil serta biodata yang lengkap pada akun Instagram kamu sehingga cara calon konsumen bisa melihat semua hal yang berkaitan dengan kamu maupun dengan produk yang dijual.

 

Baca juga : Meningkatkan Traffic Penjualan dengan QRIS: Revolusi Transaksi Digital

 

4. Posting konten dengan teratur

BIla kamu ingin produk yang dijual selalu ada dalam pikiran calon konsumen, maka kamu harus rajin memposting konten secara teratur. Apabila kamu memposting hanya dalam rentang waktu satu bulan sekali akan menjadikan profil kamu tidak aktif atau bahkan konsumen mengira bila kamu sudah berhenti berjualan.

 

5. Bermitra dengan influencer

Seorang influencer adalah orang-orang yang memiliki pengikut sangat banyak dan adanya influencer bisa dimanfaatkan untuk bekerjasama agar mempromosikan produk yang kamu jual. Seorang influencer yang memiliki banyak pengikut memberikan peluang besar pada bisnis yang sedang kamu jalankan.

 

6. Lakukan livestreaming

Terdapat satu fitur yang bisa kamu manfaatkan untuk mempromosikan produk yang kamu jual dengan live streaming atau siaran langsung. Dengan melakukan live streaming maka kamu bisa berinteraksi secara langsung dengan para audiens serta calon konsumen secara real time. Kamu bisa mencoba memperkenalkan beberapa produk yang kamu jual melalui live streaming. Kamu bisa mengajukan pertanyaan dan jawaban agar para konsumen tertarik untuk menonton live streaming kamu.Pastikan bila kamu menjawab semua pertanyaan dengan baik dan benar agar memberikan kesan terbaik.

 

7. Tidak monoton

Mungkin kamu sering melihat sebuah akun bisnis pemula Instagram yang setiap hari memposting jualannya tanpa diselingi dengan postingan lainnya. Tentunya hal seperti ini kurang baik dilakukan karena ada sebagian yang menyukainya atau bahkan kurang suka dengan konten yang monoton. Selingi postingan kamu dengan beberapa konten yang lucu atau aktivitas sehari-hari maupun konten lainnya.

 

8. Posting di IG Story

Seperti di WhatsApp, Instagram pun memiliki fitur untuk bercerita atau disebut juga dengan IG story. Di mana pada IG story ini bisa dimanfaatkan secara maksimal dengan cara memposting tentang produk yang kamu jual. Kamu pun bisa membagikan lebih dari satu dan postingan ini akan bertahan selama 24 jam.

 

Baca juga : 4 Ide Kreatif Mengajarkan Bisnis ke Anak, Yuk Ikuti




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp