Kamu Penderita Maag? Coba Konsumsi Makanan Ini

By. Eko Jt - 18 Jan 2024

Bagikan:

 img

webplus.id - Penderita penyakit maag harus memiliki pola makan yang teratur.

Penderita penyakit maag yang tidak menjaga pola makannya akan meningkatkan potensi penyakit maag untuk kambuh.

Penderita penyakit maag juga tidak boleh semabarangan memilih jenis makanan apa yang mereka konsumsi.

Nah, berikut ini sudah kontenPedia rangkum dari laman tokopedia beberapa makanan yang baik untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit maag.

 

Baca juga: Tips Ampuh Mengatasi Maag Akut Secara Alami

 

1. Sayuran Hijau

Sayuran hijau sangat baik untuk system pencernaan karena memiliki kadar serat yang tinggi.

Selain itu sayuran hijau juga bermanfaat untuk menurunkan kadar asam lambung ketika penyakit maag sedang kambuh.

Penderita maag disarankan mengonsumsi sayuran hijau seperti brokoli, kol, timun, buncis, dan selada minimal satu kali sehari.

 

2. Buah Pisang

Buah pisang memiliki kandungan asam yang rendah.

Selain itu buah pisang memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga sangat cocok untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit maag.

 

3. Oatmeal

Oatmeal memiliki kandungan serat dan nutrisi yang banyak.

Oatmeal sangat cocok untuk penderita penyakit maag, karena kandungan serat pada oatmeal dapat menyerap asam lambung.

Baca juga: Tempe Obat Terbaik Cegah Penyakit Maag? Simak Faktanya

 

 

4. Susu Almond

Susu almdond mengandung mineral alkali yang dapat menetralisir asam lambung.

Selain itu susu almond juga memiliki kandungan lemak yang rendah.

Susu almond merupakan pilihan yang tepat buat kamu penderita penyakit maag yang ingin melakukan diet bernutrisi.

 

5. Protein

Sumber protein yang tinggi bisa kamu dapatkan salah satunya dengan mengonsumsi daging.

Namun daging juga memiliki kandungan Lemak yang akan berbahaya untuk penderita penyakit maag.

Sebaiknya kamu memperhatikan cara pengolahannya apabila kamu ingin mengonsumsi daging.

Kamu bisa mengindari cara menggoreng karena dapat meningkatkan kandungan lemak pada daging.

Itulah artikel mengenai makanan baik dikonsumsi untuk penderita penyakit maag.

Semoga bermanfaat, mencerahkan, dan menginspirasi ya sob.

Baca juga: 5 Jenis Buah Ini Ampuh Dipercaya Mampu Redakan Maag

 




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp