webplus.id - Saat ini Indonesia memang memasuki musim hujan yang sering sekali dan melanda hampir semua wilayah Indonesia.
Ternyata saat musim-musim hujan seperti ini ada beberapa peluang usaha yang berhasil dan sukses dan bisa kamu coba.
Berikut ini beberapa ide bisnis yang sekiranya bisa dilakukan saat musim hujan:
Baca juga: Mau Jualan Online? Ini Kiat Pakai Instagram Reels untuk Usaha
Jasa laundry
Sinar matahari yang menjadi sedikit di musim hujan membuat pakaian yang dikeringkan susah kering.
Maka, jasa laundry sekarang semakin dibutuhkan karena mencuci dan mengeringkan pakaian telah menjadi kebutuhan utama.
Jika ingin membuka jasa laundry, kamu harus menyiapkan modal.
Kamu harus meyisihkan modal untuk mmebeli mesin cuci, setrika, alat pengering, dan alat-alat lainnya untuk merawat pakaian.
Minuman hangat
Berjualan minuman hangat di saat musim hujan juga merupakan ide bisnis yang mengutungkan.
Kamu bisa mencoba menjual teh, kopi, wedang jahe, atau minuman hangat tradisional lainnya.
Apalagi sekarang kesempatan menjual online semakin terbuka, sehingga lebih mudah bagimu untuk memasarkan minumannya.
Baca juga: Sekarang Saatnya Anak Muda Bangun Wirausaha Berbasis Digital
Tanaman pengusir nyamuk
Kondisi hujan menimbulkan banyak genangan air, sehingga menjadi tempat berkembang biak nyamuk.
Jumlah nyamuk di saat musim hujan pun meningkat.
Momen ini bisa kamu jadikan peluang untuk mengembangkan tanaman pengusir nyamuk.
Karena mengusir nyamuk telah menjadi sebuah keharusan di musim hujan.
Payung dan jas hujan
Payung dan jas hujan merupakan kedua barang yang ini sangat melindungi pakaian jadi basah akibat hujan.
Maka, bisnis untuk menjual kedua barang ini pun bisa dipertimbangkan.
Kamu bisa coba menjual payung dan jas hujan dengan berbagai warna dan model yang menarik perhatian pembeli.
Pemasaran juga bisa dilakukan secara online agar lebih mudah.
Itu dia empat peluang usaha yang bisa dimanfaatkan saat menjelang musim hujan tiba.
Baca juga: Perlukah Pengelolaan Perusahaan oleh Talent Management ?