Berikut ini 6 Jenis Konten yang Populer

By. Hanief - 04 Jun 2024

Bagikan:

 img

webplus.id - Konten yang bagus atau menarik mampu meningkatkan engangement rate lho. Di samping itu pula, konten bisa meningkatkan traffic website dan brand awareness, meningkatkan konversi serta memperkuat brand positioning.

 

Adapun aspek yang membuat konten menarik mencakup relevansi dengan audiens, memiliki kreativitas tinggi, bersifat informatif dan mampu melibatkan emosi para audiens.

 

Beberapa jenis konten yang populer termasuk:

 

Baca juga : Berikut Beberapa Ide Konten Menarik untuk Channel YouTube Kamu

 

1. Artikel Blog

Artikel blog informatif dan menarik adalah salah satu cara terbaik untuk menarik perhatian dan membangun otoritas dalam industri Anda. Jenis konten blog satu ini dapat digunakan sebagai salah satu alat pemasaran yang paling efektif dan populer. Blog bisa dimanfaatkan untuk membangun audiens, meningkatkan visibilitas online, hingga mendorong pembaca untuk melakukan tindakan tertentu. 

 

2. Video

Video memiliki tingkat keterlibatan yang tinggi dan dapat digunakan untuk berbagai tujuan, mulai dari tutorial produk hingga video lucu yang menghibur. Keuntungan video untuk keperluan bisnis produk kasat mata seperti sandang, papan, dan pangan? Tentu saja meningkatkan brand awareness dan konversi penjualan. Jangan meremehkan power video. Video masih menjadi media visual anti hoax karena visualisasinya yang tidak mudah dimanipulasi seperti gambar – setidaknya begitu stigma di mata masyarakat.

 

3. Infografik

Infografik adalah cara yang bagus untuk menyampaikan informasi yang kompleks dengan cara yang mudah dipahami.

 

Baca juga : Berikut Tips dan Trik Sukses Menjadi Seorang Konten Kreator

 

4. Podcast

Podcast semakin populer dan dapat digunakan untuk membahas topik yang beragam dalam format yang mudah dinikmati. Berbeda dengan radio, podcast tidak menyiarkan secara langsung, melainkan menyajikan rekaman percakapan yang dapat didengarkan berkali-kali dengan durasi yang bervariasi. Pesonanya terletak pada keberagaman dan kedalaman ide konten podcast yang ditawarkan. Ketenaran podcast telah menciptakan panggung bagi para kreator untuk mengekspresikan kreativitas mereka.

 

5. E-book

E-book adalah cara yang bagus untuk menyediakan informasi yang lebih mendalam tentang topik tertentu dan memperkuat otoritas merek Anda. Di era digital saat ini, eBook telah menjadi media populer untuk membaca dan belajar. Dengan munculnya desain eBuku interaktif, pembaca kini dapat terlibat dengan konten dengan cara baru dan menarik.

 

6. Gambar dan Grafik

Konten visual sangat berharga dalam menarik perhatian pengguna di media sosial dan website. Pemilihan jenis konten visual yang tepat menjadi salah satu kunci keberhasilan pada digital campaign. Bukan saja mempengaruhi daya tarik, tapi juga menyampaikan pesan secara lebih efektif.

 

Baca juga : 8 Strategi Konten yang Efektif untuk Pemasaran Digital




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp