webplus.id - Kita mengenal ada beragam bahan yang dapat digunakan sebagai teh dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai contohnya ada cengkih yang dapat menjadi salah satu alternatif teh sehat. Terdengar aneh memang ketika mendegar bahwa cengkih dapat digunakan menjadi teh. Apalagi selama ini kita mengenal teh banyak dimanfaatkan sebagai bumbu masakan dan bahan industri terutama rokok. Sangat jarang kita menemui cengkih digunakan sebagai bahan pembuatan minuman.
Oleh karena itu kami akan berbagi tips membuat teh dari cengkih, jadi simak baik-baik ya!
Baca juga: 3 Khasiat Konsumsi Minum Asam Jawa untuk Kesehatan
Tanaman cengkih (Syzgium aromaticum) merupakan tanaman asli Indonesia dan banyak ditemukan di indonesia terutama di kepulauan Maluku. Bagian yang dimanfaatkan dari cengkih yaitu tangkai bunga kering. Selain dimanfaatkan sebagai bahan baku industri rokok, ia juga dipakai sebagai bumbu masakan pedas di Eropa. Bahkan pada abad 16, cengkih dari Indonesia menjadi komoditas bernilai tinggi yang dicari oleh bangsa Eropa.
Tanaman cengkih memiliki batang pohon yang mampu tumbuh hingga 1.820 m. Batangnya keras, serta cabangnya kuat dan padat. Kulit batangnya kasar, sedangkan kulit cabangnya amat tipis dan sangat sukar dilepas. Tajuk pohonnya serupa limas lantaran rantingnya tumbuh teratur. Daunnya bulat panjanng dengan tekstur tebal nan kuat. Bunga cengkih adalah buah semu yang tumbuh berkelompok pada tiap tandannya.
Cara penyajian ramuan teh
1. campurkan 2 batang cengkih bersama selembar kayu manis, dan 2 biji kapulaga lalu hancurkan
2. tempatkan bahan yang telah dihancurkan tadi didalam sebuah cangkir.
3. tambahkan air mendidih, dan membiarkan selama 1-2 menit.
4. ramuan teh cengkih pun siap dikonsumsi.
Mengkonsumsi ter herbal cengkih mampu memberikan manfaat bagi tubuh. Dalam tiap butir bunga cengkih mengandung senyawa aktif seperti minyak volatil, fenilin, kampestrol, karbohidrat, asam oleanolik, stigmasterol, sitosterol, rhamnetin, vitamin, carvacrol, thymol, eugenol, dan cinnamaldehyd.
Nah mudah sekali kan cara pembuatan teh cengkih. Selain mudah, teh cengkih ini juga mengandung banyak manfaat loh. Salah satu manfaatnya adalah mampu membantu meredakan sakit gigi. Jadi buat kamu yang sedang sakit gigi, bisa juga membuat teh cengkih ini untuk meredakan sakit gigimu. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa !
Baca juga: Beberapa Manfaat dari Minum Teh